TERAS BARRU-;Anggota DPRD Kabupaten Barru, H.Rudi Hartono mengunjungi beberapa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada di Wilayah Dapil Mallusetasi, Sabtu (21/12) kemarin.

Kunjungannya, untuk melihat situasi dan kondisi sekolah yang tidak bisa melaksanakan proses belajar mengajar karena ruangan kelas terendam air akibat banjir yang melanda hampir semua wilayah di Kabupaten Barru.

Kunjungannya jug sebagai bentuk keprihatinan atas musibah banjir seharian sampai merendam beberapa sekolah di Kecamatan Mallusetasi yang merupakan wilayah Dapilnya.

 

“Kebetulan komisi saya bermitra dengan Dinas Pendidikan. Olehmya keluhan pihak sekolah akan disampaikan ke instansinya ,”ujarnya legislator asal Partai Demokrat tersebut

Pada kunjungannya H.Rudi Hartono mendapat informasi beberapa bagian bangunan yang tidak layak  perlu dibenahi termasuk  drainase yang sudah tersumbat dan rusak membuat air meluap.

Terasindo shared

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan